Denpasar –
Terputus sudah rekor tak terkalahkan Bali United dalam tujuh laga beruntun. Serdadu Tridatu akhirnya menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persik Kediri pada pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Laga Persik Kediri vs Bali United berlangsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur, pada Jumat (30/1/2026) sore. Serdadu Tridatu harus menyerah dengan skor 2-3 dari tuan rumah.
Dua blunder fatal di babak pertama menjadi penyebab kekalahan Bali United. Hasil buruk ini membuat tim asuhan Johnny Jansen tetap berada di posisi kedelapan klasemen sementara dengan 28 poin.
Sementara itu, Persik Kediri mendapat kemenangan penting untuk terus merangsek ke papan tengah. Saat ini, klub berjuluk Macan Putih itu berada di posisi 11 dengan poin 22.
Jalannya Pertandingan Persik Kediri Vs Bali United
Bali United lebih dulu memimpin 1-0 lewat gol bunuh diri Muhammad Firly pada menit ke-23. Umpan tarik Boris Kopitovic ditahan dengan dada oleh Firly dan bola kemudian masuk ke gawang sendiri.
Tertinggal satu gol tak membuat pemain Persik Kediri panik. Pemain Bali United Kadek Arel melakukan blunder fatal pada menit ke-29. Saat hendak melakukan back pass, bola bergulir dengan pelan dan disambar oleh Jose Rodriguez yang berdiri bebas di mulut gawang. Skor menjadi 1-1.
Pada menit ke-40, Bali United lagi-lagi melakukan hal konyol yang berbuah gol bagi Persik Kediri. Kiper Mike Hauptmeijer yang hendak melakukan sepakan gawang terlihat ragu-ragu sehingga ujung kakinya menyentuh bola.
Saat si kulit bundar bergulir, Jon Toral berlari merebutnya. Pada momen itu, kaki Mike Hauptmeijer kembali menyentuh bola yang kedua kalinya. Jon Toral berhasil merebut dan memberikan umpan kepada Jose Rodriguez untuk gol kedua tuan rumah.
Para pemain dan official Bali United sempat melakukan protes terhadap gol Persik Kediri tersebut. Wasit juga sempat mengecek kejadian itu melalui VAR. Wasit akhirnya mengesahkan gol tersebut sehingga Persik Kediri membalikkan kedudukan menjadi 2-1.
Pada menit 45+2, gawang Mike Hauptmeijer kebobolan untuk yang ketiga kalinya lewat sepakan Adrian Luna. Gol tersebut menjadi penutup di babak pertama. Persik Kediri 3-1 Bali United.
Memasuki babak kedua, Bali United menipiskan kedudukan menjadi 2-3 lewat gol Joao Ferrari pada menit ke-69. Bek asal Brasil ini maju ke kotak penalti saat Serdadu Tridatu mendapat tendangan bebas. Umpan dari Mirza Mustafic dengan sempurna dikonversi menjadi gol oleh Ferrari.
Setelah gol tersebut, Bali United mengubah formasi dengan menggunakan tiga bek,lalu menumpuk pemain di tengah dan depan. Nama-nama yang dimasukkan yakni Rahmat Arjuna, Jen Ravens, Teppei Yachida, dan Diego Campos.
Hasilnya cukup nyata. Serangan Bali United kini semakin masif. Hanya saja, Serdadu Tridatu tak kunjung mendapat gol penyama kedudukan hingga wasit Irul Hidayat meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
