Sebuah truk pengangkut semen terguling di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (5/1/2026). Satu orang meninggal dunia dan tiga orang lainnya mengalami luka ringan. Korban meninggal dunia adalah buruh truk tersebut.
“Truk terbalik, korban luka tiga orang dan korban meninggal dunia satu orang,” kata Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satuan Lalulintas Polres Manggarai Barat, Ipda Bayu Wicahya Soekarno, Senin.
Bayu mengatakan truk kuning itu terguling di jalan menurun dari arah Bandara Internasional Komodo menuju Binongko, Labuan Bajo. Truk terguling ke luar badan jalan.
“Kejadian di jalan menurun dari bandara ke Binongko,” ujar Bayu.
Ia mengatakan truk itu terguling hingga 15 meter. Korban yang meninggal karena tertindih semen.
“Tiga orang duduk di bak, dua orang melompat, satu orang meninggal dunia tertindih semen,” tambah Bayu.
Bayu menjelaskan truk itu terguling saat sudah dalam posisi berhenti. Saat itu mereka hendak menurunkan semen. “Tiba-tiba truknya terbalik,” ujar Bayu.
Jenazah korban saat ini sedang dalam perjalanan ke rumah duka di kampung halamannya, Ranggu, Kecamatan Kuwus, Manggarai Barat.






