Trans Studio Theme Park Bali Hadirkan Promo Payday aMAYzing Deals

Posted on

Promo spesial akhir pekan diluncurkan Trans Studio Theme Park Bali. Promo bertajuk Payday Amayzing Deals itu dapat dinikmati pengunjung Trans Studio Theme Park Bali mulai 24 Mei 2025 hingga 31 Mei 2025.

“Untuk menyambut liburan panjang sekaligus momen gajian, Trans Studio Bali menghadirkan Payday aMAYzing Deals. Sebuah penawaran spesial untuk pengunjung yang datang antara tanggal 24 Mei 2025 hingga 31 Mei 2025,” kata Public Relation Officer Trans Studio Theme Park Bali, Diza Refengga, dalam keterangannya kepada infoBali, Sabtu (24/5/2025).

Diza mengatakan, harga tiket selama promo di Trans Studio Theme Park Bali selama akhir pekan dibanderol Rp 150 ribu. Sedangkan harga tiket masuk saat hari biasa dibanderol Rp 125 ribu. Harga tiket itu berlaku bagi pengunjung ber-KTP Bali.

Sedangkan pengunjung non KTP Bali, harga tiket masuknya Rp 150 ribu saat hari biasa. Sedangkan saat akhir pekan, harga tiketnya Rp 175 ribu. Tiket masuk dapat dibeli secara online di situs www.transtudiobali.com atau langsung di loket Trans Studio Theme Park Bali.

“Saat momen ini bertemu di satu minggu yang sama, rasanya sayang jika hanya dilewatkan di rumah saja,” kata Diza.

Diza mengatakan, banyak wahana istimewa yang dirancang untuk semua usia di Trans Studio Bali. Akhir pekan pengunjung akan semakin istimewa dengan kenyamanan lokasi wahana yang berada di dalam ruangan, tanpa terganggu cuaca panas terik atau gerimis sekalipun.

Selain itu, momen akhir pekan kali ini cocok bagi pengunjung yang baru saja gajian. Karenanya, liburan panjang adalah kesempatan langka untuk benar-benar
terhubung dengan diri sendiri dan orang tersayang.

“Dari yang mencari tantangan hingga yang sekadar ingin tertawa bersama keluarga, semuanya bisa ditemukan dalam satu tempat. Apalagi, menjelang akhir Mei, banyak dari kita sudah mulai menghitung hari gajian datang,” katanya.

“Ikuti info terbaru dan keseruan lainnya lewat Instagram resmi @transstudio.bali,” imbuhnya.