Pria Lombok Barat Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Jambu Mete

Posted on

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi kepada siapapun untuk melakukan tindakan serupa. Bagi Anda pembaca yang merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Seorang warga Dusun Pengantap, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, berinisial DA (57), ditemukan tewas. Jenazah DA tergantung di sebuah pohon jambu mete di kebun miliknya di Dusun Bertong Barat, Desa Cendi Manik, Kecamatan Sekotong, sekitar pukul 14.00 Wita, Sabtu (10/5/2025).

Kapolsek Sekotong, Iptu I Ketut Suriarta, mengungkapkan jenazah DA terikat pada tali nilon warna biru di atas pohon. Berdasarkan informasi dari keponakan DA yang rumahnya tidak jauh dari lokasi kejadian, DA pergi ke kebunnya sekitar pukul 10.00 Wita.

“Sekitar pukul 14.00 Wita, keponakan korban pergi ke kebun untuk memanggil pamannya pulang makan. Namun, sesampainya di sana, melihat paman sudah tergantung di pohon,” ungkap Suriarta dalam keterangannya, Sabtu malam.

Keponakan korban kaget dan segera berlari pulang untuk memberitahukan kejadian tersebut kepada warga sekitar.

Mendapatkan laporan tersebut, petugas piket Polsek Sekotong segera menuju lokasi kejadian. Setibanya di sana, petugas mendapati DA sudah dibawa ke rumah saudaranya dan dalam keadaan tidak bernyawa.

“Kami segera melakukan olah TKP dan berkoordinasi dengan pihak Puskesmas Sekotong untuk melakukan pemeriksaan medis terhadap jenazah korban,” jelas Suriarta.

Berdasarkan pemeriksaan luar yang dilakukan oleh tim medis Puskesmas Sekotong di rumah duka, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh DA.

“Namun, kami tetap melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kematian korban,” tegas Suriarta.

Menurutnya, keluarga DA menolak jenazah pria paruh baya itu diautopsi. Meski begitu, polisi masih terus mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi dan melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait peristiwa ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *