Erick Thohir Puji Nova Arianto meski Gagal di Piala Asia U-17

Posted on

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memuji keberhasilan tim pelatih Timnas Indonesia U-17 yang dikepalai Nova Arianto. Meski gagal lolos ke semifinal Piala Asia U-17 2025, ia menyebut Nova Arianto mencetak sejarah dengan membawa Timnas U-17 lolos ke ajang Piala Dunia U-17 2025.

Erick Thohir mengungkapkan dirinya langsung berkomunikasi dengan tim pelatih Timnas Indonesia U-17 seusai kalah telak dalam babak semifinal Piala Asia U-17 2025. Garuda Muda dibantai 0-6 oleh Korea Utara U-17 dalam laga yang berlangsung di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Senin (14/4/2025) itu.

“Jadi, Coach Nova dengan program yang sudah jalan kami lihat hasilnya sudah baik. Saya juga sudah bertemu dengan Coach Nova,” ujar Erick Thohir saat ditemui di Bali United Training Center, Gianyar, Jumat (18/4/2025).

Saat ini, Timnas Indonesia U-17 sedang mempersiapkan diri untuk pentas di ajang Piala Dunia U-17 2025 yang akan berlangsung pada November mendatang. Ini menjadi kali kedua Garuda Muda tampil di pentas dunia setelah pada edisi sebelumnya menjadi tuan rumah.

“Indonesia setelah jadi host, sekarang kita lolos ke Piala Dunia (U-17). Harus tetap jaga momentum,” kata Erick Thohir.

Dalam kesempatan itu, Erick Thohir juga mengapresiasi dua pelatih lainnya, yakni Coach Indra Sjafri yang berhasil membawa pulang kembali medali emas SEA Games 2023. Lalu, ia juga memuji mantan pelatih Timnas Shin Tae-yong yang nyaris membawa Indonesia ke Olimpiade.

“Banyak pelatih yang sudah hasilkan prestasi. Jadi PSSI wajib memberi apresiasi,” pungkasnya.