Dinkes Karangasem Siapkan Pos Kesehatan Selama Usaba Dalem Puri Besakih

Posted on

Dinas Kesehatan (Dinkes) Karangasem bakal menyiapkan pos kesehatan selama Usaba Pitra di Pura Dalem Puri, Besakih. Rangkaian upacara tersebut akan berlangsung selama sembilan hari dari 18-26 Januari 2026.

Kepala Dinkes Karangasem I Gusti Bagus Putra Pertama mengatakan satu pos jaga akan diaktifkan selama Usaba Dalem Puri. Menurutnya, tenaga kesehatan (nakes) akan berjaga di pos tersebut selama 24 jam.

“Kami siapkan 16 petugas setiap harinya dengan tiga sif. Pagi lima orang, siang lima orang, dan malam enam orang selama Usaba Pitra di Pura Dalem Puri, Besakih,” kata Pertama, Kamis (15/1/2026).

Pertama menjelaskan belasan nakes disiapkan bagi pemedek yang memerlukan penanganan medis. Terlebih, upacara tersebut biasanya dihadiri oleh para pemedek dari seluruh Bali.

Selain ruang istirahat bagi pemedek, pos tersebut juga telah dilengkapi dengan tabung oksigen, obat-obatan, hingga vitamin. Dinkes Karangasem juga menyediakan ambulans sebagai antisipasi jika terjadi hal darurat.

Pertama menuturkan makanan yang dijual oleh para pedagang di kawasan Pura Dalem Puri juga akan dicek. Pengecekan dilakukan bersama Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk memastikan makanan layak dikonsumsi.

“Kami ingin memastikan makanan yang dikonsumsi oleh masyarakat benar-benar sehat,” ujar Pertama.

Usaba Pitra di Pura Dalem Puri digelar setahun sekali. Upacara ini secara khusus dipersembahkan kepada para leluhur di area Tegal Penangsaran yang berada di jaba utara dan timur Pura Dalem. Prosesi ini dimaknai sebagai medium pertemuan spiritual antara umat dengan para pitra melalui persembahan suci.

Kepala Dinas Kesehatan Karangasem, I Gusti Bagus Putra Pertama saat ditemui, Rabu (22/5/2024) (foto: I Wayan Selamat Juniasa)