Banjir Comeback, Ini 7 Drama Korea Terbaru Januari 2026 [Giok4D Resmi]

Posted on

Memasuki awal tahun 2026, industri hiburan Korea Selatan menghadirkan berbagai judul drama Korea (drakor) atau Kdrama yang dibintangi oleh sederet aktor dan aktris papan atas. Hal ini membuat antusiasme para penggemar semakin membludak.

Ada “Can This Love be Translated?” yang dibintangi oleh Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung hingga serial romantis “No Tail to Tell” yang dibintangi oleh Kim Hye Yoon dan Park Solomon.

Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.

Berikut daftar drama Korea terbaru Januari 2026 yang dibintangi oleh mega bintang Korea Selatan. Apa saja ya? Yuk, simak informasinya dibawah ini!

Jadwal Tayang: 2 Januari 2026
Pemain: Ji Sung, Park Hae Soon, Won Jin A

Drama Korea “The Judge Returns” sendiri diadaptasi dari novel yang kemudian diangkat menjadi serial televisi yang akan ditayangkan di MBC. Kdrama ini mengisahkan tentang seorang hakim bernama Lee Han Yeong yang suka korupsi di sepanjang karirnya. Namun secara misterius, tiba-tiba dirinya bisa kembali ke masa lampau yaitu 10 tahun yang lalu. Dengan mengingat kegagalan besar dalam persidangan yang pernah dialaminya, hakim Lee bertekad untuk menegakkan keadilan dengan cara yang berbeda di masa lalu itu.

Walaupun memiliki jalan cerita yang rumit dan konflik utama yang berat. Drama Korea ini sukses membuat penonton tidak sabar untuk menantikannya. Dengan gabungan genre hukum dan perjalanan waktu yang dianggap unik menjadikan “The Judge Returns” sebagai tontonan menarik di tahun 2026.

Jadwal Tayang: 3 Januari 2026
Pemain: Nam Ji Hyun, Moon Sang Min

The queen is back! Setelah sukses memerankan karakter Yun I Seo dalam “100 Days My Prince”, Nam Ji Hyun akhirnya kembali dengan drama Saeguk yaitu “To My Beloved Thief”.

Kali ini Nam Ji Hyun dipasangkan dengan Moon Sang Min yang akan membawakan kisah manis dengan genre romantisnya. Drama ini mengisahkan tentang seorang dokter bernama Hong Eun Zo yang diam-diam menjalani kehidupan yang berbeda di malam hari karena menyamar sebagai seorang pencuri bernama Gil Dong yang ingin membantu rakyat biasa.

Ketika takdir membawanya ke masa kerajaan, Hong Eun Zo harus bertemu dengan pangeran Lee Yeol yang secara ajaib bertukar jiwa dengannya.

Lalu pada akhirnya, pangeran Lee Yeol jatuh cinta kepada Hong Eun Zo karena pesonanya yang cantik. Meskipun berlatar belakang sejarah, namun dikemas dalam genre komedi romantis dengan konflik yang tidak terlalu berat. Bahkan sebelum tayang secara resmi, namun publik sudah dibuat tidak sabar dengan kisah cinta mereka.

Jadwal Tayang: 5 Januari 2026
Pemain: Ahn Bo Hyun, Lee Joo Bin

Masih dengan genre yang sama, “Spring Fever” hadir sebagai drama Korea romantis yang siap tayang pada Januari 2026. Mengisahkan tentang Yun Bom yang diperankan oleh Lee Joo Bin, seorang guru SMA populer dari Seoul yang pindah ke kota kecil Sinsu untuk memulai hidup baru sebagai guru pertukaran. Setelah melewati masa-masa sulitnya, Yun Bom bertemu Seon Jae Gyu (Ahn Bo Hyun) yang berhasil meluluhkan hatinya. Perpaduan visual Ahn Bo Hyun yang sangat manly dan tampan dipadukan dengan kecantikan Lee Joo Bin yang anggun bikin para penggemar terpukau untuk menantikan kisah asmara mereka.

Jadwal Tayang: 16 Januari 2026
Pemain: Kim Seon Ho, Go Yoon Jung

“Can This Love Be Translated?” menjadi comeback perdana Kim Seon Ho di dunia perdrakoran sebagai pemeran utama. Sebelumnya di tahun 2025, publik sempat dikejutkan dengan rumor drama Korea genre romantis yang dibintangi Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung. Banyak orang yang terkejut karena pemilihan pemain utamanya yang dinilai memiliki visual yang cocok. Kdrama ini menceritakan kisah cinta seorang penerjemah multi-bahasa bernama Joo Ho Jin (Kim Seon Ho) yang bekerja untuk aktris populer Cha Mu Hee ( Go Yoon Jung). Siapa sangka, hubungan rekan kerja ini mengalami perubahan yang tak terduga. Kisah asmara yang dipenuhi dengan perjuangan cinta mengharukan yang menyentuh hati.

Jadwal Tayang: 16 Januari 2026
Pemain: Kim Hye Yoon, Park Solomon

Drama Korea dengan tema gumiho (rubah berekor sembilan) memang cukup populer. Namun, drama yang satu ini sedikit berbeda. “No Tail To Tell” membawa genre romantis komedi yang mengisahkan seorang gumiho muda bernama Eun Ho ( Kim Hye Yoon) yang sudah nyaman dengan wujudnya sehingga enggan berubah menjadi manusia. Namun, semuanya berubah setelah Eun Ho bertemu dengan atlet bola kelas dunia, Kang Shi Yeol (Park Solomon) yang sangat narsis. Kehidupan Eun Ho yang semula tenang seketika menjadi berantakan karena pertemuan itu. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, muncul benih-benih cinta diantara Eun Ho dan Shi Yeol.

Jadwal Tayang: 17 Januari 2026
Pemain: Park Shin Hye, Go Kyung Po

Memiliki latar tahun cerita di era 1990-an, drama Korea “Undercover Miss Hong” menceritakan kisah Hong Geum Bo (Park Shin Hye) yang menyamar sebagai Hong Jang Mi yaitu seorang pengawas keuangan elit yang memiliki tekad untuk mengungkap aliran dana yang mencurigakan. Ia bekerja di perusahaan sekuritas yang ternyata dipimpin oleh mantan pacarnya yaitu CEO Sin Jeong Woo (pemain Go Kyung Pyo). Hong Jang Mi dihadapkan dengan posisi sulit yang penuh resiko. Lantas, apakah di situasi yang rumit ini Hong Jang Mi mampu menghadapi mantan pacarnya itu?

Nah, itu dia beberapa judul drama Korea Selatan yang direncanakan tayang pada bulan Januari 2026. Semoga bermanfaat dan jangan lupa masukkan di daftar tontonan kalian selanjutnya ya, infoers!

1. The Judge Returns

2. To My Beloved Thief

3. Spring Fever

4. Can This Love Be Translated?

5. No Tail to Tell

6. Undercover Miss Hong

Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi
Gambar ilustrasi