Ban Pecah, Truk Angkut Udang Terguling di Jalan Denpasar-Gilimanuk

Posted on

Sebuah truk yang mengangkut udang terguling di Jalan Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di barat rest area Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana, Bali. Akibatnya, udang yang diangkut truk itu berserakan di aspal.

Kapolsek Pekutatan, Kompol I Putu Suarmadi, mengungkapkan kecelakaan truk berpelat nomor P 8680 UV tersebut terjadi akibat ban belakang pecah sekitar pukul 11.30 Wita pada Jumat (25/4/2025). Truk pun terguling dengan posisi melintang di tengah jalan.

“Ban belakangnya pecah. Kami langsung melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas dengan sistem buka tutup untuk mengurai kepadatan yang sempat terjadi,” ungkap Suarmadi saat dikonfirmasi infoBali, Jumat siang.

Suarmadi menjelaskan kecelakaan bermula saat truk yang dikemudikan oleh Agus Yulianto melintas dari arah Denpasar. Menurut dia, proses evakuasi truk berlangsung sekitar dua jam.

“Udang yang sempat jatuh di jalan juga sudah dipindahkan. Saat ini, arus lalu lintas di jalur Denpasar-Gilimanuk sudah kembali lancar,” ujar Suarmadi.

Ia menegaskan tidak ada korban jiwa maupun luka-luka akibat kecelakaan tunggal itu. “Kami masih melakukan pendataan dan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden tersebut,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *